Sorong (KASTV) - DPD Partai Perindo Kabupaten Sorong dan panitia penjaring daftarkan 21 Bacaleg ke KPU Kabupaten Sorong, (14/5/2023)
Iring iringan rombongan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Perindo, Marthinus Ulimpa, A.Md.Tek. Bergerak dari kantor DPD menuju kantor KPU Kabupaten Sorong.
Rombongan yang di wakili 17 orang yang terdiri dari Ketua DPD Partai Perindo, Sekertaris, LO dan BACALEG memasuki ruangan dan ketua DPD partai Perindo menyerahkan secara resmi dokumen, 21 BACALEG kepada Komisioner KPU Kabupaten Sorong
Setelah diperiksa kebenaran dokumen, Komisioner KPU menyatakan menerima 21 dokumen bacaleg Partai Perindo Kabupaten Sorong
Dalam konferensi pers Marthinus Ulimpa, mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan karena dokumen keseluruhan telah di terima oleh KPU
"Puji Tuhan semua berkas telah diterima oleh KPU, selanjutnya kita akan tetap berkordinasi kepada pihak KPU untuk menindak lanjuti tahap selanjutnya," ucap Marthen yang dikenal akrab dan selalu turun memperjuangkan aspirasi masyarakat.
Marthinus Ulimpa menambahkan ditahun ini kita akan bertarung full dan konsisten, menjaga nilai-nilai demokrasi dan menargetkan 1 fraksi untuk partai perindo di anggota DPRD Kabupaten Sorong.
"Satu Fraksi target untuk periode kedepan, marih berjuang bersama masyarakat Kabupaten Sorong," imbuh Marten yang juga anggota DPRD Kabupaten Sorong
(JE.Burung)