Menarik ! Seminar Internasional "Law Enforcement of Government Actions in the Digital Age" oleh Universitas Jayabaya

Menarik ! Seminar Internasional "Law Enforcement of Government Actions in the Digital Age" oleh Universitas Jayabaya

Internasional|KasuariTV - Universitas Jayabaya melalui Program Doktor Ilmu Hukum (PDIH) akan menggelar Seminar Internasional bertajuk "Law Enforcement of Government Actions in the Digital Age" pada hari Rabu, 21 Januari 2026 pukul 09.00 WIB - hingga  pukul 16.00 WIB, bertempat di Gedung Rektorat lantai 5 Universitas Jayabaya Jl Pulomas Selatan Kav 23-24, DKI Jakarta. Peserta bisa memilih untuk hadir secara online atau onsite.

Seminar ini akan menghadirkan Keynote Speaker Menteri Hukum Republik Indonesia Dr. Supratman Andi Agtas, S. H., M.H.

Moderator dalam seminar ini adalah Rina Shahriyani Shahrullah, S.H., MCL.,Ph.D (Universitas Internasional Batam, Indonesia.

Seminar internasional yang sangat penting untuk disimak oleh semua kalangan baik dalam dan luar negeri, terlebih lagi sangat penting bagi para praktisi hukum ini juga akan menghadirkan para pembicara (speakers) antara lain : Prof. Dr. H. Yodi Martono, S.H., M.H., (Hakim Agung), kemudian Prof. Dr. H. Abdul Latif, S.H., M.Hum (Kepala Program Doktor Hukum Universitas Jayabaya), selanjutnya akan hadir sebagai pembicara dari Macau yaitu Prof. Dr. Man Teng long (University Of Macau), juga pembicara dari Bahrain yaitu Assoc. Prof. Dr. Mohammed N. Abdulrazaq Alshekhly (Gulf University, Sand, Bahrain), dari India Dr. Pankaj Choudhury (NEF Law College, India) dan Dr. Manashi Kalita (NEF Law College, India), kemudian dari Korea adalah Prof. Jihyun Park, Ph.D (Youngsan University, The Republic of Korea), dan dari Jepang yaitu Prof. Dr. Ryoko Kato Hatanaka (Shobi University, Japan).

Bagi pemirsa yang tertarik untuk mengikuti seminar internasional ini, bisa menyimak secara daring (online) atau onsite langsung di lantai V Gedung Rektorat Universitas Jayabaya, yang akan diselenggarakan hari Rabu (21/1/2026) mendatang, dapat segera menghubungi contact person : Syita (0838 9837 1000), Astrid (0818 0872 2778), Steven (0813 9988 8809). Peserta Seminar Internasional  juga akan memperoleh Seminar Kit & E-certificate. (Red/ Ines Sheraton)




Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال